Jumat, Maret 29, 2024

Bupati Pasaman Lantik Pengurus Dewan Pendidikan, Berikut Nama namanya

More articles

Pasaman,Metrotalenta.online–Pendidikan di bawah kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Pasaman, Benny Utama dan Sabar AS, masuk prioritas dan program unggulan . Mengingat pendidikan berkualitas akan menghasilkan sumber daya manusia (SDM) andal untuk membangun Kabupaten Pasaman.

Hal itu disampaikan Bupati Pasaman, H.Benny Utama saat melantik Dewan Pendidikan Kabupaten Pasaman2021 – 2026. Turut hadir Kakanmenag Pasaman, Kepala Dinas Pendidikan, Plt Kadiskominfotik Pasaman, Korwil Pendidikan, Ketua MKKS SMA/SMK/MA/MTSN/SMP, Ketua K3S SD se Kabupaten Pasaman dan Awak media di Aula Dinas Pendidikan, Jumat (18/2/2022).

Bupati Pasaman, Benny Utama mengatakan, dewan pendidikan yang dilantik ini adalah lembaga yang berbagai unsur dunia pendidikan dan unsur sosial masyarakat. Dewan Pendidikan bertujuan memberi wadah, menyalurkan aspirasi dan prakarsa masyarakat dalam melahirkan kebijakan pendidikan. 

Ia juga menambahkan, dewan pendidikan adalah mitra pemerintah. Sinergi antara Dewan Pendidikan dan Dinas Pendidikan diharapkan semakin solid, untuk meningkatkan layanan dan mutu pendidikan.

Disampaikan Bupati bahwa tidak mungkin anak didik yang bermutu kita lahir kan tanpa ada nya guru yang bermutu pula, mengupdate diri untuk memperbaharui Ilmu nya untuk melahirkan anak anak yang pintar menuju pasaman cerdas, ujar Benny utama

Terakhir Bupati menjelaskan, Pasaman punya sumber daya yang unggul tetapi belum digerakkan secara optimal. Komitmen dan kekompakan perlu kita jaga demi kemajuan khusus dunia pendidikan di kabupaten Pasaman.

Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan, Sukardi mengatakan , Dewan Pendidikan bisa bersinergi dengan Dinas Pendidikan untuk  meningkatkan layanan dan mutu pendidikan. Serta dapat membawa kemajuan dan peningkatan kualitas pendidikan.

“Serta dapat membawa kemajuan dan peningkatan kualitas pendidikan sesuai dengan visi misi Pemkab Pasaman yang tertuang dalam 10 program prioritas yakni Pasaman cerdas,”tutupnya

Berikut nama nama Dewan Pendidikan Kabupaten Pasaman Periode 2021 — 2026

1. Drs. Khairil Anwar MM,  dari unsur tokoh pendidikan
2. Gunawan, S.Pd, M.Si  dari unsur Dinas Pendidikan
3.Drs. Darwin M.M.Pd, dari unsur  Pendidikan kekhasan agama
4.Armiyati, S.Pd, M.Pd,  dari unsur organisasi profesi (PGRI)
5.Benny Aziz, S.Pd, dari unsur Penyelenggara pendidikan
6.Dr.Rahmi, S.Pd, MA dari unsur Pemerhati pendidikan
7.Burhanuddin, S.IQ, M.Pd, dari unsur Penggiat literasi
8.Syofyan, S.Pd, dari unsur Organisasi sosial kemasyarakatan
9.Erizal, S.Ag, dari unsur Organisasi sosial kemasyarakatan.
(jet)

google.com, pub-6415022739291285, DIRECT, f08c47fec0942fa0

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

iklan

iklan

Latest