Sawahlunto,metrotalenta.online–Pemerintah Desa Bukik Gadang Kecamatan Talawi melaksanakan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Tahap III, pada Senin 14 Agustus di kantor desa setempat.
BLT yang disalurkan pada 29 orang masyarakat penerima manfaat ini merupakan BLT yang anggarannya bersumber dari alokasi Dana Desa (DD).
Wali Kota Sawahlunto Deri Asta mendukung dan mengapresiasi penyaluran BLT DD tersebut dengan hadir langsung menyaksikan proses penyaluran.
“Kita hadir untuk mencek langsung apakah proses penetapan dan penyaluran BLT ini telah berjalan dengan baik dan benar. Sehingga sesuai tujuannya, BLT ini benar-benar sampai manfaatnya pada masyarakat yang bersangkutan,” kata Wali Kota.
Kepala Desa Bukik Gadang Epi Yusman melaporkan besaran BLT yang disalurkan itu adalah Rp300 ribu/orang.
“Tahap III ini yakni dari Juli sampai September (tiga bulan). Sehingga masyarakat penerima mendapatkan BLT dengan total Rp900 ribu,” kata Epi.
*marjafri