Senin, Desember 23, 2024

Sekretaris Komisi IV DPRD Sumbar akan perjuangkan hingga Tingkat Pusat

More articles

Metrotalenta.online–Sekretaris komisi IV DPRD Sumbar Verry Mulyadi berkomitmen untuk mengawal penyelesaian proyek proyek strategis daerah yang belum tuntas hingga sekarang .adapun proyek proyek tersebut adalah Stadion Utama Sumatera barat (SUSB), Gedung Kebudayaan hingga tol Padang – pekan baru . Verry Mulyadi saat diwawancarai usai rapat dengan mitra Kerja baru baru ini mengatakan , pembangunan SUSB , Gedung kebudayaan Sumbar dan Tol Padang – pekan baru harus diselesaikan , sebagai sekretaris komisi IV dan kader partai Gerindra , kebutuhan untuk kelanjutan akan disuarakan hingga ke pemerintah pusat .
Untuk membangun proyek proyek strategis daerah tersebut , pemerintah telah mengalokasikan anggaran ratusan milyar , namun asset daerah itu tidak bisa digunakan .
” Demi memastikan ketersediaan anggaran untuk kelanjutan pembangunan proyek proyek strategis tersebut , akan saya coba lobi hingga tingkat pusat , jadi mari satukan visi untuk menyelesaikan SUSB , Gedung kebudayaan Sumbar dan Tol Padang – pekan baru ” katanya
Dia mengatakan Gedung kebudayaan Sumbar memiliki fungsi penting dalam mengemban misi kebudayaan daerah , kelanjutan dan penyelesaian harus dilakukan , mengingat menteri kebudayaan adalah putra Minang Fadli Zon . ” Begitupun SUSB , jika stadion itu selesai akan banyaknya nantinya bibir sepak bola yang akan lahir dan bisa mengharumkan nama daerah , kita bisa lihat sekarang tidak banyak anak Sumbar yang ada di Tim Nasional ( Timnas) Indonesia di semua level , ” katanya
Dia juga mengajak seluruh unsur untuk bersinergi untuk menyukseskan program program yang diusung oleb pemerintah ,salah satunya pembangunan fly over sitinjau lauik yang akan di eksekusi pengerjaan dalam beberapa waktu kedepan . Jika proyek itu selesai akan memberikan dampak positif terhadap pembangunan daerah .
” Nantinya untuk peletakan batu pertama akan dilakukan oleh presiden republik Indonesia Prabowo Subianto , ” katanya .
Sebelumnya Anggota komisi IV DPRD Sumbar Muzli .M.Nur mengatakan Gubernur Sumbar mendatang harus memastikan anggaran tersedia untuk kelanjutan pembangunan SUSB, Gedung kebudayaan Sumbar hingga Tol Padang – pekan baru .baik melalui Anggaran Pendapatan Belanja Daerah ( APBD ) maupun alokasi dan anggaran pendapatan dan belanja negara. ( APBN ). Selain SUSB kelanjutan pembangunan Gedung Kebudayaan Sumbar juga masuk dalam rekomendasi BPK yang belum terealisasi . ( Sony )

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

iklan

iklan

Latest