Selasa, Juli 9, 2024

Korem 132/Tadulako Laksanakan Pendayagunaan Koramil Model Untuk Meningkatkan Profesionalisme Apkowil

More articles

Metrotalenta.online–
Korem 132/Tdl melaksanakan pembukaan kegiatan Pendayagunaan Koramil Model Semester II TA 2021, yang bertempat di aula Koramil 1306-07/Tawaeli, Kamis(11/10/2021).Sebagai pendahuluan pada sosialisasi dan pembekalan kali ini yaitu di Kodim 1306/KP dan yang sebagai Koramil Model nya di Koramil 1306-07/Tawaeli.

Dari pengertian Koramil model adalah bagian dari satuan pelaksana komando kewilayahan dan sebagai ujung tombak pelaksana pembinaan wilayah. Selain melaksanakan tugas pokoknya, Koramil model juga bertugas menyelenggarakan pembekalan pelatihan bagi prajurit yang baru masuk ke jajaran satuan Kowil. Koramil model juga menjadi contoh bagi Koramil lainnya baik dalam rangka pembinaan teritorial maupun dalam rangka pembinaan satuan.

Kasiter Korem 132/Tdl Menyampaikan, Pendayagunaan Koramil Model ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan Apkowil di jajaran Korem 132/Tadulako.

“Tuntutan tugas Satkowil yang saat ini semakin komplek dan bergerak dinamis dalam pelaksanaan Binter di wilayah, untuk itu dibutuhkan kesiapan para Apkowil yang dapat memahami dan menguasai tugas-tugas teritorial, serta mengolah potensi wilayah yang meliputi geografi, demografi maupun kondisi sosial menjadi kekuatan untuk kepentingan pertahanan negara,” ujarnya.

Lanjutnya, kegiatan tersebut juga dijadikan sebagai barometer dan tolok ukur bagi Apkowil dalam melaksanakan tugas pokok satuan.

Kasiter Juga Berharap, para angotanya dapat mengikuti kegiatan dengan sungguh-sungguh, penuh semangat dan disiplin tinggi, serta menanyakan jika terdapat hal-hal atau materi yang belum dipahami.

Bagi penyelenggara, pemateri dan pelatih, agar dapat melaksanakan semua mekanisme dengan tetap mematuhi protokol kesehatan, melaksanakan kegiatan secara tertib dan terarah sesuai dengan rencana, tandasnya.

Turut Hadir Kasiter Kasrem 132/Tdl Kolonel Inf H. Rahman T. Leho, M. Si,Pemateri Mayor Inf Aidin Pakaya S.Ag Pabung Parimo, pemateri Pasi Komsos Korem 132/Tdl Mayor Inf Mansyur Labukang, pemateri Pasiter Kodim 1306/KP Mayor Inf Hanafi, Danramil 1306-07, pemateri Kapten Inf Aziz Tike, pemateri Kapolsek Taweli yang diwakili Kanit Reskrim Polsek Taweli Ipda Moh. Fauzi, pemateri Kapten Inf Roy Kalembang, Pemateri Camat Taweli yang diwakili Sekretaris Camat Farhan S.sos, M.s, Lurah Baiya Hendra Okto Utama.(Penrem_132)/ sulteng.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

iklan

iklan

Latest