Jumat, November 22, 2024

Kepala BNNP Kepri Berikan Bingkisan Beras di Serbuan Vaksinasi TNI Gurindam 12 KOREM 033/WP Bekerjasama dengan DPD IPK Kepri,Batam

More articles

Batam,Metrotalenta.online–Kepala BNNP Kepri, Brigjend Pol Hendri Simanjuntak.M.M,
bersama Brigjend TNI Sugiono( IrKogabwilhan I) Perwakilan dari PANGKOGABWILHAN1 dan Kolonel Czi Hendro (Kasilog) perwakilan dari DANREM 033/WP, Menghadiri Serbuan Vaksinasi TNI Gurindam 12 KOREM 033/WP Bekerjasama dengan DPD IPK Kepri, di Halaman Sekretariat DPD IPK Kepri, Sabtu 19/3/2022.

Serbuan Vaksinasi TNI Gurindam 12 KOREM 033/WP Bekerjasama dengan DPD IPK Kepri, Batam menyediakan bingkisan bagi peserta Vaksin. Bahkan Kepala BNNP Kepri, Brigjend Pol Hendri Simanjuntak.M.M, secara khusus menyumbangkan paket beras yang disalurkan kepada peserta Vaksin dalam upaya merangsang minat warga untuk melakukan Vaksin. Tercatat 503 orang peserta mengikuti Vaksin dengan Vaksinator dari RSKI Galang.

Ketua Panitia Serbuan Vaksinasi TNI Gurindam 12 KOREM 033/WP Bekerja Sama DPD IPK Kepri, Apul Matondang menerangkan, dalam proses Vaksinasi, Panitia melakukan Serangkaian kegiatan guna menghibur peserta Vaksinasi, agar tidak tegang dan bosan.

Sekretaris Wilayah DPD TK I IPK Kepri, Rian Jimmi Siburian.SS. mengungkapkan. Animo masyarakat untuk mendaftar Vaksin sangat tinggi, tak terlepas dari program Panitia memberi rangsangan kepada warga yang mendaftar berupa bingkisan menarik dan bermanfaat dalam kondisi situasi saat ini.

“Bapak Kepala BNNP Kepri,
Brigjend Pol Hendri Simanjuntak.M.M. mendukung kegiatan yang dilaksanakan IPK Kepri, dan Batam. Beliau berkenan memberikan bingkisan Beras bagi peserta Vaksin, dan hal ini merupakan wujud karya nyata, setelah sebelumnya, IPK Kepri, memfasilitasi pengguna Narkoba untuk direhabilitasi di BNNP Kepri,” Terang Bung Jimmi semangat.

Dilanjutkannya, Jenis Vaksin yang tersedia dalam pelaksanaan,Vaksin ASTRAZANECA, dan merupakan jenis vaksin yang direkomendasikan untuk booster, hal ini sesuai informasi dari pihak berkompeten dari Satgas Covid.

Serbuan Vaksinasi TNI Gurindam 12 KOREM 033/WP – Kodim 0316/Batam – bekerjasama dengan DPD IPK Kepri, DPD IPK Batam, melalui Sekretariat DPD IPK Kepri, menyediakan bingkisan bagi peserta Vaksin.

Sekretaris DPD IPK Kepri, Bung Ryan Jimmi Siburian.SS. mengungkapkan. program, “Serbuan Vaksinasi TNI Gurindam 12 KOREM 033/WP – Kodim 0316/Batam – bekerjasama dengan DPD IPK Kepri, Batam dengan seluruh ornamen organisasi yang dimiliki IPK Kepri, secara bergotong royong dan mandiri mensukseskan program pemerintah untuk terbentuknya Herd Immunity ditengah masyarakat Kepri Umumnya dan Batam secara khusus melalui percepatan Vaksinasi.

Kepala BNNP KepriBrigjend Pol Hendri Simanjuntak.M.M, Brigjend TNI Sugiono ( IrKogabwilhan I) perwakilan dari PANGKOGABWILHAN1
Kolonel Czi Hendro (Kasilog) / perwakilan dari DANREM 033/WP memberikan secara simbolis Bingkisan berupa beras kepada Peserta usai di Vaksin.

Ketua DPD IPK Kepri. bung Benyamin Hasibuan,SH. Mengaku bangga dan terharu dengan semangat kebersamaan seluruh Kader IPK yang ada di Kepri, Batam dan PAC.

“Momentum ini kita jadikan sebagai wujud karya ditengah masyarakat dengan mendukung percepatan dan terciptanya Herd Immunity ditengah masyarakat agar Pandemi ini segera menjadi Endemi, sehingga masyarakat kita bisa kembali ber aktifitas sedia kala,” tutupnya.(***)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

iklan

iklan

Latest