Senin, Desember 23, 2024

Kejora II dan LSK XVI di SMAN 1 Lubuk Alung Berlangsung Meriah

More articles

Lubuk Alung,metrotalenta.online—-Acara Kejora Jilid II dan Lomba Seni Kimia (LSK) XVI di SMAN 1 Lubuk Alung berlangsung dengan sangat meriah. Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk perwakilan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Barat melalui Kacabdin Wilayah 2, muspika Kecamatan Lubuk Alung, perwakilan alumni SMAN 1 Lubuk Alung, Bapak Suhatri Burm, SE.MM, pengawas pembina SMAN 1 Lubuk Alung, kepala sekolah dari SMA dan MA wilayah 2, serta ketua komite dan tokoh masyarakat setempat.

Acara dibuka dengan laporan dari Ketua Pelaksana yang menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari Program Kerja OSIS SMAN 1 Lubuk Alung periode 2023/2024.

Pembukaan Kejora Jilid II dan LSK XVI ini mengacu pada Undang-Undang No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional. Tahun ini, OSIS SMAN 1 Lubuk Alung kembali menyelenggarakan kompetisi jiwa dan raga (Kejora) serta Lomba Seni Kimia (LSK) antar siswa SMA/MA se-Sumatera Barat.

“Kegiatan ini bertujuan untuk membentuk potensi diri dan kebersamaan setiap individu dalam kegiatan yang positif. Dengan tema ‘Membangun Keberanian, Merajut Kebersamaan, dan Meraih Keindahan yang Berkilau’, kami berharap acara ini dapat berjalan sukses,” ujar Ketua Pelaksana.

Kejora tahun ini terdiri dari dua cabang lomba, yaitu turnamen futsal dan Cerdas Qur’an. Kejora Jilid II merupakan lanjutan dari edisi pertama yang diselenggarakan tahun lalu, sementara LSK XVI terakhir kali diadakan pada tahun 2017. Rangkaian kegiatan berlangsung dari Senin, 21 Oktober 2024 hingga Sabtu, 26 Oktober 2024. Turnamen futsal dilaksanakan di Sport Hall Politeknik Pelayaran Sumatera Barat pada tanggal 21-25 Oktober 2024, sedangkan lomba Cerdas Qur’an dan LSK diadakan di SMAN 1 Lubuk Alung pada tanggal 26 dan 24 Oktober 2024.

Sebanyak 32 tim telah mendaftar untuk turnamen futsal dan 30 tim untuk lomba Cerdas Qur’an. Pendanaan kegiatan ini berasal dari biaya pendaftaran, kontribusi dari komite sekolah, alumni, donatur, sponsor, serta kewirausahaan siswa SMAN 1 Lubuk Alung.

Bapak Suhatri Bur, SE.MM, perwakilan alumni SMAN 1 Lubuk Alung, memberikan apresiasi terhadap kegiatan ini. “Alumni bersama komite dan tokoh masyarakat sangat mendukung kegiatan ini sebagai bentuk kontribusi terhadap sekolah,” ungkapnya.

Kepala SMAN 1 Lubuk Alung, Arizon, M.Pd., menyampaikan terima kasih kepada Kepala Dinas Pendidikan Provinsi yang diwakili oleh Kacabdin Wilayah 2 Pariaman, serta para alumni dan kepala sekolah yang berkontribusi dalam menyukseskan acara ini.

Yul Ardi, S.Pd., MM., Kacabdin Wilayah 2 Pariaman, juga menyampaikan rasa salutnya terhadap para siswa SMAN 1 Lubuk Alung yang telah menyelenggarakan acara ini dengan sukses.

Acara ini diharapkan menjadi momentum penting dalam meningkatkan semangat dan kreativitas siswa di bidang seni, olahraga, dan pendidikan keagamaan. (Sony)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

iklan

iklan

Latest