Metrotalenta.online—-Peringatan hari ulang tahun ke 79 Bhayangkara tingkat sumatera barat digelar di istana gubernur Sumbar yang terletak di jalan Sudirman kota Padang dengan penuh hikmad dan kesakralan pada Selasa (1/7/2025).
Upacara itu dihadiri oleh para pejabat terkait , tidak ketinggalan wakil ketua dprd Sumbar Nanda Satria turut mengikuti upacara tersebut .
Pada kesempatan itu Nanda Satria berharap , makin terciptanya penguatan sinergi antara legislatif dan kepolisian demi kemajuan daerah yang berujung kepada kesejahteraan masyarakat .
Kehadiran Nanda Satria sebagai bentuk dukungan terhadap peran polri dalam menunjang stabilitas keamanan dan penegakan hukum di Indonesia khususnya ranah Minang .
Kapolda Sumbar Irjen.pol
Gatot Tri Suryanta mengatakan untuk memberikan pengabdian terbaik kepada bangsa negara sebagai pelindung ,pengayom,dan pelayan masyarakat , Polda Sumbar akan terus bergandengan tangan dengan seluruh forkopimda dan pihak terkait .
Kapolda menyampaikan , pihaknya menyadari sepenuhnya berbagai capaian yang telah di torehkan polri sepanjang pengabdiannya untuk negara ini . ( Sony )







