Barabai,Metrotalenta.online–Hari Raya Nyepi diperingati oleh umat Hindu dipenjuru dunia, tak terkecuali dengan umat Hindu yang berada di Kab. Hulu Sungai Tengah.
Mereka melaksanakan Persembahyangan Bersama Hari Raya Nyepi di Pura Agung Datu Magintir, Desa Labuhan Kec. Batang Alai Selatan Kab. Hulu Sungai Tengah (HST) Kalimantan Selatan.
Guna memberikan rasa aman dan nyaman, anggota Kodim 1002/HST dan Polres HST melaksanakan pengamanan kegiatan ibadah umat Hindu. Kamis (03/03) sore.
Pengamanan dari Kodim 1002/HST dipimpin langsung oleh Danramil 01/Batang Alai Selatan Kapten Inf Subhan sedangkan dari Polres HST dipimpin oleh Kapolsek Birayang Iptu Erikson.
Dijelaskan oleh Suan selaku Kepala Adat Labuhan bahwa Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1944 mengambil tema “AKTUALISASI NILAI TAT TWAM ASI DALAM MEDERASI BERAGAMA MENUJU INDONESIA TANGGUH”,katanya.
Suan membeberkan, Kegiatan Nyepi adalah Melaksanakan (Catur Brata Penyepian) yaitu Puasa selama 24 Jam Tidak Boleh Menyalakan Api, Tidak Boleh Bekerja, Tidak Boleh Bepergian dan Tidak Boleh Berhiburan sampai hari Jum’at tanggal 04 Maret 2022 pukul 06.00 WITA,”sambungnya.
Setelah selesai melaksanakan Puasa Nyepi hari Jum’at tanggal 04 Maret 2022 pukul 08.30 WITA Umat Hindu Kabupaten HST melaksanakan Persembahyangan Bersama Hari Raya Nyepi di Pura Agung Datu Magintir, Ds. Labuhan, Kec. Batang Alai Selatan Kab. Hulu Sungai Tengah , dan sebagian ada yang melaksanakan Nyepi di rumah, kemudian dilanjutkan bersilaturahmi ke rumah-rumah warga/keluarga umat Hindu,”tutupnya.(Pendim1002).