Bukittinggi, Metrotalenta.online – PLN Indonesia Power UBP Bukittinggi bekerja sama dengan Baznas Kabupaten Solok dan Basnaz Kabupaten Tanah Datar dalam pendistribusian zakat di Nagari selingkar danau Singkarak.
Total zakat yang akan didistribusikan senilai Rp. 76 juta untuk Mustahik di 13 Nagari Salingka Danau Singkarak, yakni Nagari Paninggahan, Muaro Pinggai, Sumani, Singkarak, Kacang, Tikalak yang berada di Kabupaten Solok dan Nagari Sepuluh Koto, Padang Laweh Malalo, Guguak Malao, Batutaba, Sumpur, Simawang yang berada di Kabupaten Tanah Datar
Dalam hal ini, Manager PLN Indonesia Power UBP Bukittinggi yang diwakili oleh Budi Pramadian, Ketua LAZ PLN IP UBP Bukittinggi menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Baznas Kabupaten Solok dan Kabupaten Tanah Datar karena bersedia membantu pendistribusian zakat harta pegawai.
“Saya mewakili pegawai PLN IP UBP Bukittinggi berterima kasih kepada Baznas Kab. Solok dan Baznas Kab. Tanah Datar dalam pendistribusian zakat harta pegawai, karena dengan bekerja sama dengan Baznas kami harapkan pendistribusian zakat bisa sampai ke mustahik yang kriterianya sesuai dengan syariat yang berlaku” ucap Budi
Ketua Baznas Kabupaten Solok, Drs. H Edwar, MM juga berterima kasih kepada PLN IP UBP Bukittinggi karena telah mempercayakan Baznas sebagai tempat pendsitribusian zakatnya
“Dengan amanah yang diterima dari PLN IP UBP Bukittinggi untuk mendistribusikan dana zakat ini, kami akan mengelolanya dengan menekankan pada Prinsip 3A yaitu Aman syar’i, Aman regulasi dan Aman NKRI” kata Edwar
Narahubung:
Ritno Saputra
Asisstant Manager Keuangan dan Umum UBP Bukittinggi
ritno.saputra@plnindonesiapower.co.id
081373875946
Sekilas Tentang PLN Indonesia Power
PT PLN Indonesia Power adalah Generation Company terbesar se-Asia Tenggara Sub Holding BUMN kelistrikan yaitu PT PLN (Persero). PLN Indonesia Power selalu berkomitmen untuk menjadi perusahaan energi yang berbasis teknologi, inovasi, dan berorientasi pada masa depan menuju The NEW PLN 4.0 UNLEASHING ENERGY and BEYOND.