Metrotalenta.online.-Dprd bersama pemerintah provinsi sumatera barat sepakati perubahan Apbd tahun 2025 sebesar Rp.6.244 trilliun .kesepakatan ini diambil dalam rapat paripurna yang digelar dprd Sumbar , Kamis (28/8) sore
Rapat paripurna ini dipimpin oleh wakil ketua dprd Sumbar ,Nanda satria didampingi wakil ketua Evi Yandri Rajo Budiman ,Iqra chissa putra dan dari Pemprov dihadiri langsung gubernur Mahyeldi
Wakil ketua dprd Sumbar Nanda satria dalam sambutannya menyampaikan pada rapat paripurna tanggal 5 agustus yang lalu gubernur telah menyampaikan Ranperda tentang perubahan Apbd tahun 2025 untuk dibahas dan disepakati oleh dprd bersama pemerintah daerah.
“Memperhatikan komposisi anggaran yang diusulkan dalam Ranperda perubahan Apbd 2025 maka dalam pembahasan di fokuskan pada upaya upaya untuk meningkatkan PAD sehingga menjadikan perubahan Apbd 2025 lebih kredibel ,berimbang antara pendapatan dan belanja serta lebih efektif dan tepat guna ,” ujar nanda
Dengan telah disepakati Ranperda perubahan Apbd Sumbar tahun 2025, Nanda satria mengingatkan pemerintah daerah agar menyampaikannya ke Kemendagri paling lambat tiga hari sejak keputusan ini diambil
Sementara itu gubernur Mahyeldi memaparkan mulai dari tahapan pembahasan yang telah dilalui .secara umum proses perubahan Apbd Sumbar tahun 2025 yang disepakati oleh dprd bersama pemerintah daerah adalah sebesar Rp 6.244 trilliun ,dengan rincian pendapatan daerah ditargetkan sebesar Rp 6,126 trilliun dan belanja daerah di alokasikan sebesar Rp 6.244 trilliun dengan pembiayaan daerah netto Rp 117,73 milyar
Ia mengatakan pemerintah daerah membutuhkan alokasi belanja yang cukup besar untuk mendanai pelaksanaan program pemerintah di Apbd tahun 2025 disisi lain secara bersamaan daerah mengalami keterbatasan fiskal untuk mendanai program prioritas tersebut .( Sony )







