Jumat, September 20, 2024

Semarak Hari Pelanggan Nasional, PLN Icon Plus Sumatera Bagian Tengah Lakukan Kunjungan Spesial Kepada Pelanggan Loyal di Padang

More articles

Salah satu upaya mempertahankan loyalitas pelanggan, PLN Icon Plus Strategic Bussines Unit Regional Sumatera Bagian Tengah melalui Bidang Pemasaran dan Penjualan Retail melakukan kunjungan langsung kepada pelanggan guna memberikan apresiasi dan mendapatkan customer experience. Kunjungan pelanggan ini dijadwalkan pada hari Rabu (4/9/2024) oleh PLN Icon Plus kepada pelanggan yang terpilih sebagai Pelanggan ICONNET Loyal pada tahun 2024 dengan tujuan untuk mendapatkan informasi pengalaman pelanggan terhadap produk dan jasa yang telah digunakan sampai saat ini.

Pelanggan ICONNET dalam kunjungan ini bernama Ibu Novi Oktayanti yang betempat tinggal di Kota Padang, Sumatera Barat, sudah berlangganan ICONNET lebih dari 3 tahun dan merasa puas dengan produk dan pelayanan ICONNET selama berlangganan.
“Selama kami berlangganan ICONNET kualitas jaringannya bagus, dan penanganan ketika pelaporan sangat cepat, dan kami puas akan pelayanan dari ICONNET,” ujarnya.

Sebagai bentuk apresiasi kepada pelanggan loyal yang terpilih, General Manager PLN Icon Plus Regional Sumatera Bagian Tengah, Bahru Rodi Ilmawan memberikan souvenir dan gratis biaya berlanggan ICONNET selama 3 bulan, sebagai bentuk apresiasi dan rasa terimakasih karena telah menjadi pelanggan loyal ICONNET.

“Saya sangat berterima kasih kepada ibu Novi yang sudah setia menggunakan layanan internet ICONNET selama 3 tahun. Melalui kunjungan ini juga menjadi motivasi bagi PLN Icon Plus khususnya Regional Sumatera Bagian tengah untuk terus meningkatkan pelayanan lebih baik.

Sehingga nantinya Layanan Internet ICONNET dapat menjadi bagian kehidupan digital bagi siapapun.” Ujar Bahru
Ibu Novi Oktayanti sampaikan ucapan terimakasih atas kunjungan dan souvenir yang telah diberikan, dan berharap ICONNET dapat mempertahankan dan terus meningkatkan pelayanan kepada para pelanggan.

Hal ini sesuai dengan apa yang disampaikan Ari Rahmat Indra Cahyadi, Direktur Utama PLN Icon Plus bahwa PLN Icon Plus terus berinovasi dan berkolaborasi dalam pengembangan layanan ICONNET, salah satunya menghadirkan aplikasi MyICON+ untuk memberikan kemudahan akses layanan bagi pelanggan ICONNET.

Di akhir kunjungan, tim penjualan ICONNET melakuan edukasi terkait aplikasi MyICON+ dan memberikan informasi mengenai promo ICONNET HEBAT (Hemat Banget) yang mana pelanggan dapat melakukan bundling pembayaran untuk beberapa bulan kedepan dan nantinya akan mendapatkan gratis 1-3 bulan.

***

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

iklan

iklan

Latest