Senin, Desember 23, 2024

Walikota Sawahlunto Lantik 159 Tenaga PPPK

More articles

 

Sawahlunto,metrotalenta.online–Wali Kota Sawahlunto Deri Asta melantik, mengambil sumpah jabatan dan menyerahkan Surat Keputusan (SK) sebanyak 159 orang Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Formasi Tahun 2022 untuk jabatan fungsional tenaga kesehatan, di Sanggar Kegiatan Belajar, pada Senin 12 Juni 2023.

“Selamat kepada saudara-saudari semuanya, hari ini resmi dilantik sebagai PPPK. Amanah besar untuk bersama-sama menjalankan tugas yang telah ditetapkan menanti untuk dijalankan, mari laksanakan dengan tulus dan profesional,” kata Deri Asta.

Disampaikan Wali Kota, Pemko dan masyarakat Sawahlunto membutuhkan kinerja dan pengabdian yang baik dari para tenaga PPPK tersebut, karena itu jangan sia-siakan jabatan dan kesempatan yang telah diperoleh setelah lulus dari melewati berbagai ujian/test tersebut.

“Mari bersama kita meningkatkan sinergi bekerja semakin baik untuk pembangunan kota dan pelayanan masyarakat. Jangan lupa untuk terus belajar sehingga kinerja kita dapat berkembang,” kata Deri Asta

*marjafri

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

iklan

iklan

Latest