Minggu, Desember 22, 2024

Kampung Pancasila Wujudkan Desa Damai dengan Keberagaman Suku, Agama dan Ras Di Desa Tinggiran Baru

More articles

Barito Kuala,Metrotalenta.online–Kegiatan ini merupakan anjuran dari komando atas untuk setiap koramil mendirikan Kampung Pancasila ,tujuan dari di bentuknya kampung Pancasila ini agar warga menjadi semaikin cinta dan selalu memegang prinsip -prinsip yang ada Pancasila. Kampung Pancasila ini juga ditujukan sebagai tempat pembelajaran Pancasila bagi masyarakat luas, agar selalu bergotong-royong, guyub rukun dan seduluran saklawase.Senin(04/04/2022)

Warga Masyarakat Desa Tinggiran Baru, menyampaikan ucapan terima kasih serta sangat mendukung akan adanya Kampung Pancasila tersebut. Pihaknya berharap, dengan adanya kegiatan ini akan semakin dikenal oleh masyarakat banyak bahwa Desa Tinggiran Baru bisa seperti yang diharapkan pemerintah dengan melestarikan nilai yang terkandung dalam butir Pancasila. “Sehingga nantinya warga hidup rukun, santun dan berbudaya serta semakin cinta dengan memegang prinsip-prinsip yang ada pada Pancasila,”

Pada kesempatan tersebut Danramil 1005-10/Tamban Kapten Caj Muhtadi menyampaikan, penerapan nilai luhur Pancasila telah dilakukan di Desa Tinggiran Baru, salah satunya sikap toleransi antar umat beragama, hidup berdampingan secara damai. “Kerukunan umat beragama di Kampung Pancasila ini sangat terlihat, berbagai rumah ibadah yang letaknya berdekatan namun rasa saling menghormati dan menghargai antar warga sangat tinggi,”

Kami berharap mudah – mudahan dengan adanya Kampung Pancasila bisa menjadi wadah bagi masyarakat untuk selalu menerapkan seluruh kegiatan ke dalam nilai-nilai Pancasila. Semoga dapat membuat masyarakat khususnya generasi muda menyadari bahwa pentingnya menerapkan Pancasila dapat menciptakan bangsa yang Makmur, aman dan sentosa.” ujar Danramil.(Pendim 1005)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

iklan

iklan

Latest