Jumat, November 8, 2024

Kenang Jasa Pahlawan,Kodim 1001/HSU-BLG Gelar Upacara Bendera Guna Peringati Hari Pahlawan

More articles

Amuntai,Metrotalenta.online–Kodim 1001/HSU-BLG menggelar upacara Bendera dalam rangka memperingati hari Pahlawan Tahun 2021, bertempat di Halaman depan Makodim 1001/HSU-BLG, Jln Basuki Rahmat No 12,Kec.Amuntai Tengah,Kab.Hulu Sungai Utara, Rabu (10/11/2021).

Dalam gelaran upacara tersebut, tetap mematuhi disiplin protokol kesehatan yaitu membatasi jumlah peserta upacara dan menerapkan 5M.

Upacara memperingati hari Pahlawan dipimpin oleh Pasi Ter Kapten Inf Mahmud Dalli sebagai Inspektur Upacara dan Pasi Ops Letda Inf Mulyanto sebagai Komandan Upacara serta di ikuti oleh peserta Upacara Prajurit dan PNS Kodim 1001/HSU-BLG

Dandim 1001/HSU-BLG Letkol Inf Aldin Hadi melalui Pasi Ter Kapten Inf Mahmud Dalli mengatakan Upacara peringatan Hari Pahlawan ini merupakan bentuk penghargaan setinggi-tingginya kepada para pahlawan atas jasa-jasanya dalam memperjuangkan kemerdekaan Negara kesatuan Republik Indonesia dimasa lampau sehingga kita para generasi sekarang dapat menikmati kemerdekaan yang telah mereka perjuangkan.

Kita sebagai generasi penerus, harus selalu mengenang atas jasa-jasa pahlawan. Karena, bangsa yang besar adalah yang selalu mengenang jasa-jasa para pahlawan,” ujarnya.

“Jadikan pahlawan sebagai inspirasi dalam mengisi kemerdekaan negara Indonesia yang kita cintai ini. Selamat Hari Pahlawan” tutup Kapten Inf Mahmud Dalli. (pendim1001)/hulu sungai utara

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

iklan

iklan

Latest