Senin, Desember 23, 2024

Operasi Ketupat Singgalang 2022 , Polres Sawahlunto Turunkan 250 Personel Tim Gabungan

More articles

Sawahlunto,Metrotalenta.online–Kapolres Sawahlunto AKPB Ricardo Condrat Yusuf, SH. SIK. MH dalam dialog bersama LPPL Radio Sawahlunto FM Kamis siang, 28 April 2022 menyampaikan bahwa berbagai langkah persiapan untuk pengamanan Idul Fitri 1443 H/2022 M di Kota Sawahlunto telah dilakukan, mulai dari rapat koordinasi dengan berbagai stakeholder terkait, cheking lokasi pos pengamanan serta sosialisasi kepada masyarakat terutama yang berada di Jalur Lintas Sumatera.

“ Mengingat Sawahlunto merupakan salah satu destinasi wisata di Sumatera Barat, maka persiapan yang dilakukan harus matang, sehingga mampu mengakomodir baik para perantau yang pulang kampung ataupun pengunjung yang datang untuk menghabiskan liburan di objek-objek wisata di Kota Wisata Tambang Berbudaya, Sawahlunto”, kata Ricardo Condrat Yusuf.

Kapolres juga menyampaikan bahwa Tim Operasi Ketupat Singgalang 2022 kota Sawahlunto terdiri dari gabungan beberapa stakeholder yang ada dengan total anggota tim sebanyak 250 personel.

Jajaran Polres sendiri menurunkan 70 personel dan 180 personel lainnya dari lintas sektor pemerintahan kita Sawahlunto yang akan bertugas pada 1 (satu) Pos Pengamanan di depan Waterboom dan di 2 (dua) Pos Pelayanan, yakni di GPK dan di Objek Wisata Kandi.

Lebih jauh ia juga menghimbau personel polisi lain yang tidak bertugas dalam tim Operasi Ketupat Singgalang 2022 dan ini untuk ikut ambil bagian dalam pengamanan, terkhusus pada malam Takbiran dan pelaksanaan sholat Idu Fitri di lingkungan masing-masing.

“ Mengingat masih dalam masa pandemi, tetap patuhi protokol kesehatan untuk mengantisipasi terjadinya kasus baru dari covid19 sehingga para pemudik aman, keluarga yang akan dikunjungi juga aman dari Covid19”, tegas Ricardo Condrat Yusuf.

Kapolres Sawahlunto AKPB Ricardo Condrat Yusuf, SH. SIK. MH mengharapkan dengan kerjasama dari seluruh stakeholder yang ada di Kota Sawahlunto, dapat menjadikan Lebaran tahun ini berlangsung aman dan terhindar dari segala hal yang tidak diinginkan .

*Marjafri

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

iklan

iklan

Latest