Jumat, November 22, 2024

Danrem 132/Tdl Resmikan Taman Karakter Bangsa Banua Sintuwu Maroso Di Koramil 1307-01/Poso Kota

More articles

Metrotalenta.online–Komandan Korem 132/Tadulako Brigjen TNI Farid Makruf, M. A meresmikan taman karakter bangsa dan perpustakaan banua sintuwu maroso yang berada di Koramil 1307-01/Poso Kota. Selasa (21/12/2021).

Peresmian taman karakter bangsa dan perpustakaan Banua Sintuwu Maroso ini ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita, yang dihadiri Gubenur Sulteng diwakili Staf Ahli Bidang Pemerintahan Dr. Rohani Mastura M.Si, Ketua DPRD Provinsi Sulteng Ibu Elen Ingiriwang, Wakil Bupati Poso Bapak M. Yasin Mangun S.Sos, Rektor Unsimar Dr. Suwardi Panti, Kasi Intel Kasrem 132/Tdl, Kolonel Arh Rakhmat Santoso, Dandim 1306/KP Kolonel Inf Heri Bambang. W, Kasiter Kasrem 132/Tdl Kolonel Inf Rahman, Dandim 1307/PSLetkol INF Gusti Nyoman Martayasa .S.E, Danyon 714/Maroso Letkol Inf Awaludin, Danyon Zipur 15 Mayor Czi Pornomo, Kapolres Poso diwakili Kompol Basrun .S, Wakil ketua DPRD Kab.Poso Tommi S.Alimin, Kaban Kesbangpol Kab. Poso, Arief Tanda, Wakil Rektor 4 Unsimar Gigit P. Wacana, Perwakilan kepala Sekolah SD Kab. Poso.

Dalam sambutanya Danrem 132/Tadulako Brigjen TNI Farid Makruf, M.A menyampaikan terimaksih kepada Gubenur Sulteng yang sudah mempercayai Korem 132/Tadulako untuk membangun taman karakter bangsa dan perpustakaan banua sintuwu maroso yang bertempat di Koramil-01/ Poso Kota Kodim 1307/Poso, tempat ini sangat bermanfaat bagi masyarakat dan anak-anak di wilayah kabupaten Poso.

Lebih lanjut, taman karakter bangsa dan perpustakaan banua sintuwu maroso yang sudah dibangun ini nantinya akan kita gunakan untuk mengajarkan anak-anak kita tentang wawasan kebangsaan dan juga mengenalkan sejarah yang pernah terjadi di wilayah Kabupaten Poso. Didalam perpustakaan nnti akan di perkenalkan buku-buku sejarah dan juga foto-foto pahlawan Nasional agar jiwa kepemimpinan anak-anak di kabupaten Poso muncul pada diri generasi penerus kita kedepannya. Ujarnya

Mengingat situasi di Kabupaten Poso pasca konflik dimana terjadi perpecahan antara kelompok sehingga berdampak kepada anak-anak yang tidak memahami apa yang terjadi pada saat itu.

“Dengan adanya taman karakter bangsa dan perpustakaan banua sintuwu maroso ini dapat dijadikan edukasi bagi anak anak khususnya yang berada di wilayah Kabupaten poso untuk mendapatkan pelajaran tentang wawasan kebangsaan, menghargai perbedaan, dan menumbuhkan rasa cinta tanah air sehingga perbedaan tersebut tidak menjadi hambatan bagi kita untuk maju membangun bangsa.” Harap Bringjen Farid

Korem 132/Tadulako dalam kurun waktu 6 (enam) bulan ini telah melakukan berbagai pengajaran kepada anak anak sekolah tentang wawasan kebangsaan, cinta tanah air, menanamkan nilai nilai moral, pendidikan agama dan pengetahuan bagaimana perjuangan para pendahulu dalam meraih serta mempertahankan kemerdekaan ini, dengan dibantu oleh mahasiswa Unsimar, kegiatan tersebut sukses dilakukan. ungkap Brigjen TNI Farid.

Kegiatan ini diharapkan bisa berkelanjutan sehingga dapat tercipta kondisi yang aman, damai dan berkerukunan bagi masyarakat Kabupaten Poso dimasa yang akan datang.

Pada kesempatan yang sama, Gubernur Sulteng yang diwakili Staf Ahli Bidang Pemerintahan Dr. Rohani Mastura M.Si dalam sambutannya mengatakan peresmian taman karakter bangsa dan perpustakaan banua sintuwu maroso yang berada di Koramil-01/Poso Kota ini dapat di manfaatkan oleh seluruh anak-anak dan masyarakat diwilayah kabupaten Poso, saya berharap apa yang sudah di bangun oleh Korem 132/Tadulako nantinya dijaga dengan baik dan pemerintah Daerah dapat membantu apa yang di butuhkan untuk kemajuan Perpustakaan Banua Sintuwu Maroso dan Taman Karakter yang sudah terbangun dengan baik ini. Ucapnya

Usai mendengarkan sambutan Staf Ahli Bidang Pemerintahan Dr. Rohani Mastura M.Si dilanjutkan dengan sambutan Rektor Unsimar Dr. Suwardi yang dalam sambutannya mengatakan Pembangunan taman karakter bangsa dan perpustakaan banua sintuwu maroso ini kita lakukan dari kerja sama dengan Korem 132/Tadulako dan juga pemerintah Sulteng yang selalu mendukung pembangunan ini, banyak manfaat yang nantinya kita bisa rasakan dengan adanya taman karakter bangsa dan perpustakaan banua sintuwu maroso bagi anak-anak penerus kita semua untuk mewujudkan Sulteng yang sangat baik. Ucap Dr. Suwardi

Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan Peninjauan taman karakter bangsa dan perpustakaan banua sintuwu maroso oleh Danrem 132/Tadulako dan para pejabat yang hadir. Di akhir acara Danrem 132/Tadulako bersama rombongan menyerahan bingkisan kepada anak-anak dan Yayasan Panti asuhan. (Penrem_132)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

iklan

iklan

Latest