Sabtu, Juli 27, 2024

Peduli Bencana, Wakil Bupati Pasaman Kunjungi Lokasi Kebakaran

More articles

 

Pasaman,metrotalenta.online–Wakil Bupati Pasaman Sabar AS meninjau lokasi bencana kebakaran dan menyerahkan bantuan, di Nagari Simpang Tonang Kecamatan Duo Koto Selasa (12/9).

Kunjungi Sabar AS ke lokasi didampingi, Kadis Sosial, Ketua Baznas, pengurus PMI, Kadis DPM, Kadis Kesehatan dan Walinagari.

Sabar AS ketika dikonfirmasi awak media menyebutkan, kunjungan ini merupakan bentuk perhatian kita pelaksanaan Pasaman Tanggap Bencana, kita harapkan ini menjadi momen bagi kita semua, Pemda, Pemerintah Kecamatan, Nagari, masyarakat untuk saling peduli dan solidaritas untuk saling membantu dan memperkuat persaudaraan sehingga bisa membantu saudara kita yang mendapat musibah kebakaran.

Suatu bentuk kepedulian kita kepada pihak korban, mudah – mudahan bisa meringankan bagi pihak korban bencana.

” Dan kedepan segera kita harapkan dukungan Pemerintah Nagari, Kecamatan, Pemda dan masyarakat atas dana yang terkumpul, bantuan yang tersedia itu langsung melakukan langkah pembangunan kembali rumah warga tersebut.

Disebutkan Sabar AS, Pembangunan rumah warga ini bisa dilakukan secara swadaya, meningkatkan tradisi gotong royong dalam masyarakat.

” Insyaallah minggu ini sudah mulai bekerja membangun kembali rumah yang rusak, kita gorokan mudah – mudahan minggu depan sudah terlihat progresnya, sehingga masyarakat yang kena bencana tidak lama mengungsi di rumah saudaranya.

Sabar AS mengatakan, Saat meninjau lokasi bencana kebakaran kita memberikan berupa uang sebesar 10 juta dari Baznas, barang – barang perlengkapan berupa logistik dari Dinas Sosial dan PMI.

Atas terjadinya bencana kebakaran ini, Sabar AS menghimbau kepada masyarakat untuk meminimalisir bencana ini dengan meningkatkan kewaspadaan, misalnya kalau keluar rumah periksa dulu hal – hal yang bisa mengakibatkan kebakaran, seperti listrik atau kompor.

Selain meninjau lokasi kebakaran di Nagari Simpang Tonang, Sabar AS juga menghadiri aksi donor darah dalam rangka ulang tahun PMI ke – 78.

” Alhamdulillah dengan adanya aksi donor darah yang dilakukan PMI di setiap kecamatan, persediaan darah di Kabupaten Pasaman tercukupi”, tutupnya.(jet)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

iklan

iklan

Latest