Rabu, September 18, 2024

KBRT Lakukan Rapimnas I dan Lantik Pengurus DPW Sumbar

More articles

Padang,metrotalenta.online–Keluarga Besar Rang Tanjung (KBRT) melakukan rapat pimpinan nasional (Rapimnas) I, untuk mempererat rasa persaudaraan, serta mematron program kerja untuk manfaat orang banyak, khususnya warga Minang bersuku Tanjung.

Acara rapimnas dilaksanakan selama dua hari 9-10 September 2023,dengan mengambil lokasi di rumah gadang LKAM Sumbar, kompleks masjid Raya Sumatera Barat, juga di isi berbagai kesenian serta pelantikan pengurus DPW Provinsi Sumatera Barat.

Organisasi kedaerahan berbasis Suku tersebut sudah memiliki badan hukum dan terdaftar di KUM HAM sejak sekitar 3 tahun lalu, serta sudah memiliki pengurus hampir di 100% provinsi di Indonesia, memiliki misi sosial dan budaya, mengangkat harkat Minang Kabau, khususnya Rang Tanjuang.

Rapim yang dibuka Ketua LKAM Sumbar Fauzi Bahar Dt. nan Sati dihadiri hampir seluruh jajaran pimpinan DPW KBRT se-Indonesia, berjalan khidmad serta bernuansa kekeluargaan.

Pada kesempatan tersebut Fauzi Bahar Dt. Nan Satu yang juga mantan wali kota Padang dua periode mengatakan, agar ninik-mamak pengurus KBRT bisa menjaga anak-kemenakan dalam menghadapi probahan zaman yang semakin penuh tantangan.

“Kita semua khususnya KBRT harus bisa menjaga anak-kemanakan dalam perkembangan zaman, agar jangan terjerumus pada ha-hal yang negatif, menuju pada kebaikan untuk orang banyak,” tutur Fauzi.

Fauzi juga berkeyakinan kalau suku Tanjung melalui KBRT akan besar dan berkembang serta membahana.

Sekaitan dengan Rapimnas KBRT, ketua umum Ir. Mulawarman Dt. Rajo Intan mengatakan, amat perlu melakukan hal ini, karena untuk mematron langkah kerja organisasi, dalam mengayomi dunsanak sasuku, serta lingkungannya.

Dia juga berharap, dengan adanya rapat pimpinan KBRT, upaya pendataan masyarakat Minang bersuku Tanjung yang ada di seluruh Indonesia, bahkan dunia bisa lebih terealisasi dan tujuan organisasi juga lebih terarah.

“Organisasi ini kota dirikan untuk bisa menyatukan dunsanak Tanjuang se dunia dalam rangka silaturahmi tidak terputus dan saling membantu, sehingga rasa ba dunsanak semakin tinggi, saling membantu serta mengingatkan satu sama lainnya, garek samo dijinjiang, ringan samo dipikua,”ulas Ir. Mulawarman Dt. Rajo Intan, Sabtu (9/9/2023).

Ditambahkannya, meskipun baru terbilang hitungan jari, namun sudah banyak anak Rang Tanjuang terdata, melalui pengurus DPW dan DPD se-Indonesia, sehingga kedepan bisa lebih banyak sampai ke pelosok negri akan termonitor serta terdata.

“Alhamdulillah, anak Rang Tanjuang sudah banyak terdata, sehingga silaturahmi akan terus berjalan, sampai akhirnya kita bisa menjangkau sampai ke pelosok negri,” tambah Datuak Rajo Intan.

Ham senada juga disampaikan Ketua DPW Sumbar Harmalis dan Ketua Bundo Kanduang KBRT Sumbar Hj. Arnawalis, dima siap untuk menjalankan program KBRT secara utuh, demi kebaikan bersama, dan saling membantu sesama.

“Kito saciok bak ayam, saran tiang bak basi, dalam membesarkan organisasi Rang Tanjuang yang humanis,” ujar Harmalis dan di anggukan Hj. Arna.

Acara pembukaan Rapimnas dan pengukuhan pengurus KBRT juga dihadiri Dinas Budaya mewakili Gubernur dan Pengurus LKAAM lainnya, selain Ketua Fauzi Bahar Dt. Nan Sati.(****)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

iklan

iklan

Latest