Kamis, Maret 28, 2024

PEMKO BUKITTINGGI : Buka langsung Marchingband se Sumatra yang ke VIII di Kota Bukittinggi

More articles

BUKITTINGGI, Metrotalenta.online — Wali Kota H.Erman Safar buka Bukittinggi Open Marchingband Competition VIII se-Sumatera di Lapangan Kantin Pemko menggelar Bukittinggi Open Marchingband Competition (BOMC) ke VIII tahun 2022. Event ini diikuti lebih kurang sebanyak 49 peserta se Sumatera.

Marching Band ini dibuka langsung oleh Wali Kota Bukittinggi, H.Erman Safar bertempat di Lapangan Kantin Jalan Sudirman Kota Bukittinggi, Sabtu 19/11 2022.

Ketua pelaksana, M. Nur Idris, menjelaskan, Bukittinggi Open Marchingband Competition VIII ini diikuti 52 marchingband se Sumatera. Peserta tergabung dalam 3 divisi, divisi Taman Kanak-kanak 17 unit, divisi junior 14 unit, divisi senior 11 unit dan divisi open class 5 unit.

“Dari 52 marchingband itu, terdata jumlah pemain sebanyak 3.126 orang dengan official 286 orang. Selama dua hari ini, akan dilaksanakan 3 kategori lomba, yaitu street parade, kualifikasi drum battle, dan display. Insya Allah, tahun depan akan dilaksanakan BOMC tingkat nasional,” jelas Nur idris.

Wali Kota H.Erman Safar, yang juga Dewan Pembina Marchingband Bukittinggi, menyampaikan apresiasi pada pelaksana bekerjasama dengan Disparpora Bukittinggi yang telah sukses menyelenggarakan BOMC VIII tahun 2022. Ribuan pengunjung hadir dalam kegiatan tingkat Sumatera ini, yang tentunya akan berdampak pada peningkatan ekonomi masyarakat.

“Ini acara tingkat Sumatra yang terakhir dilaksanakan. Karena mulai tahun depan, akan dilaksanakan BOMC tingkat nasional dengan target peserta 10 ribu peserta. Kami dari pemerintah, akan supprot kegiatan masyarakat yang positif, apalagi kegiatan yang berdampak pada peningkatan ekonomi masyarakat, untuk memulihkan ekonomi pasca pandemi,” jelas Wako. (Zlk) *

google.com, pub-6415022739291285, DIRECT, f08c47fec0942fa0

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

iklan

iklan

Latest