Jumat, Maret 29, 2024

Deri Asta Kembali Ingatkan ASN Kota Sawahlunto Untuk Tingkatkan Kinerja Dan Kedisiplinan

More articles

Sawahlunto,Metrotalenta.online–Hal tersebut ditegaskan oleh Wali Kota Sawahlunto , Deri Asta dalam arahannya pada kegiatan Wirid Bulanan Korpri Pemko Sawahlunto dan Kementerian Agama Kota Sawahlunto, bertempat di Masjid Agung Nurul Islam, Kamis 27 Oktober 2022.

Ia mengingatkan jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk meningkatan kinerja dan kedisiplinan, sehingga target-target pembangunan kota maupun pelayanan kepada masyarakat dapat dicapai.

“Tentu kita sudah memiliki pandangan yang sama bahwa salah satu kunci dalam mencapai target kinerja adalah dengan disiplin, sekarang saatnya kita mengaplikasikan pandangan itu dalam kinerja sehari-hari yaitu dengan mematuhi segala regulasi yang berlaku,” kata Deri Asta.

Dalam kesempatan itu, Wali Kota Deri Asta juga menjelaskan mengenai pendataan tenaga non ASN atau kontrak/honorer yang telah dilaksanakan Pemko Sawahlunto beberapa waktu lalu.

“Sempat beredar kabar yang mengatakan pendataan itu bertujuan untuk mengangkat tenaga kontrak menjadi ASN atau Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) tanpa tes. Kami sampaikan bahwa itu tidak benar, yang benar adalah pendataan kemaren bertujuan untuk mengetahui dan memetakan jumlah dan kebutuhan tenaga non ASN ini di lingkungan instansi Pemko Sawahlunto,” ujar Wali Kota Deri Asta menjelaskan.

Kemudian Wali Kota Deri Asta mengingatkan sekaitan dengan semakin dekatnya momen Pemilihan Umum (Pemilu), maka sesuai Peraturan Pemerintah Nomor 94 Tahun 2021 bahwa ASN dilarang memberikan dukungan kepada Capres, Calon Kepala Daerah dan Calon Legislatif.

“Ini pesan sesuai regulasi pemerintah, mari kita sebagai ASN menjaga netralitas dalam Pemilu nanti,” kata Wali Kota Deri Asta.

*Marjafri

google.com, pub-6415022739291285, DIRECT, f08c47fec0942fa0

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

iklan

iklan

Latest